Akhirnya ujian akhir semester telah dimulai hari senin 10 Desember 2012. Berlangsung selama 2 minggu.
Sebenarnya rempong juga, karena tanggalnya bertepatan dengan segala hari perayaan natal. Yah, jadi saya memutuskan untuk menyeleksi beberapa acara natal yang akan diikuti. Saya mengikuti hanya beberapa. Sampai-sampai natal Untad pun saya tidak datang. Dan ini adalah tahun kedua saya tidak ikut natal Untad. heheh, biarlah... lagian, saya juga nggak mau perayaan Natal sekedar menjadi ritual untuk hura-hura. yang penting kan memaknai arti natal ;) asiiikk|
Dan di hari pertama, mata kuliah yang diujiankan cukup berat yaitu Persamaan Diferensial dan analis Rill!
Saya belajar berat, dan kepala ini rasanya mau pecah... tak sadar rambut mulai rontok :(
Malam hari ketika saya sedang tertidur pulas akibat selesai belajar, Amalia mengirimi saya SMS
sempat tersentuh dan mendadak jadi bersemangat :')
Sebuah SMS simple, tapi benar-benar berdampak besar buat saya. Sangat membuat saya bersemangat untuk memberikan yang terbaik. Amalia, walaupun ia di Jawa sana, tapi ia selalu perhatian dan selalu up date tentang keberadaaan saya disini :( walopun sebelumnya saya nggak ngasih tahu dia kalo saya ujian. (Mungkin Mama yang kasih tau)
Tangkyuu Amalia. Doain Mbak Dian ! ;) :*
BUAT SEMUANYA, SELAMAT MENGIKUTI UAS !!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar